Oleh Mina Munanto
Kehilangan sesuatu atau seseorang bukan hal yang menyenangkan. Apalagi kalau kita kehilangan tas kita di Indonesia, suatu hal yang melelahkan untuk mengurus kartu indentitas ataupun kartu bank yang baru. Memang tidak ada orang yang mau mengalami kehilangan itu. Akan tetapi, ada kehilangan yang tidak bisa kita hindari, seperti kehilangan keluarga yang kita cintai karena kecelakaan, sakit atau lanjut usia. Yang jadi masalah, kita tidak tahu kapan waktu itu akan tiba, tidak ada patokan khusus untuk umur seseorang. Sudah tua atau sakit pun belum pasti akan meninggal duluan lho..
Kehilangan seseorang yang dekat dengan kita atau yang kita cintai itu pasti menyakitkan. Sepertinya tidak adil yach, saat kita kehilangan dan sedih, matahari tetap bersinar, dunia tetap berjalan seperti biasa, padahal rasanya kehidupan kita berhenti mendadak. Kehidupan akan terus berjalan, tidak berpengaruh dengan kejadian apapun yang menimpa kita. Manusia harus bisa tetap berdiri dan mampu untuk terus berjalan dengan kehilangannya. Akan tetapi buatlah kehidupan yang telah berlalu itu menjadi kenangan yang indah dan harta karun yang berharga
Kehilangan juga mengingatkan kita bahwa hidup ini singkat. Tidak ada yang bisa menghitung dengan tepat, berapa hari atau berapa jam kita akan hidup didunia ini. Pernahkah kita mendapat berita, teman kita semalam makan bersama, mendadak dipanggil Bapa. Karena itu kita harus bisa menghargai hidup, karena hidup adalah kesempatan. Buatlah hidup ini berguna dan berharga, baik dimata keluarga, orang lain dan yang paling penting, dimata Tuhan. Jangan sia siakan waktu yang dikaruniakan Tuhan dengan Cuma Cuma, berlalu begitu saja, gunakanlah waktu yang ada untuk berbagi kasih dengan sesama.
Setiap orang akan atau pernah mengalami Kehilangan sesuatu atau seseorang, pastinya dalam bentuk kejadian yang berbeda tiap orangnya. Tetapi, sebenarnya kita tidak pernah kehilangan orang yang kita cintai, kita hanya berada di ruangan yang berbeda. Kehilangan membuat kita sadar bahwa hidup ini adalah anugerah terbesar yang dikaruniakan Tuhan kepada kita. Kita juga akhirnya mengerti bahwa kehilangan itu mengajarkan kita untuk tetap bersyukur dan lebih mengenal Tuhan lebih dekat. Hal yang paling penting, kita tidak akan pernah kehilangan Tuhan, karena Tuhan akan selalu mendampingi kita dalam situasi apapun…
Comments are closed